Opor Ayam

Opor Ayam

Opor ayam merupakan masakan sejenis kari ayam yang sangat dikenal di Indonesia. Masakan ini telah dikenal luas di daerah lain. Bahkan hampir ke seluruh wilayah Indonesia.

Opor ayam sebenarnya adalah ayam rebus yang diberi bumbu kental dari santan yang ditambah berbagai bumbu seperti serai, kencur, dan sebagainya. Dalam tradisi Jawa, perayaan Lebaran biasanya dibuat meriah dengan membuat ketupat yang disajikan dengan opor ayam dan sambal goreng hati.

Cara Memasak Opor Ayam

Bahan :

  • 2 potong paha dan sedikit dada, sayat-sayat
  • 1 buah tahu, belah-belah
  • 3 telur rebus
  • 2 buah kentang ukuran sedang, potong-potong
  • 3 batang sereh, geprek
  • 1 ruas lengkuas, geprek
  • 1 ruas kunyit
  • 3 siung bawang putih
  • 7 siung bawang merah
  • 3 biji kemiri
  • 3 lembar daun salam
  • 3 lembar daun kunyit
  • 1300 ml air
  • 1 sdm garam Himalaya pink atau garam dapur
  • 1 sdm kaldu jamur
  • 2 sdm fiber creme

Langkah :

  1. Didihkan air, masukkan ayam, buang kotoran yang muncul dipermukaan, lalu kecilkan api.
  2. Haluskan bumbu kecuali daun2-daunan, lengkuas dan sereh.
  3. Tumis bumbu halus, daun-daunanan, lengkuas dan sereh. Tumis sampai wangi dan berubah warna.
  4. Masukan tumisan bumbu ke rebusan ayam, tambahkan kentang, Masukkan garam serta kaldu
  5. Jika ayam sudah matang kentang sudah empuk, tambahkan tahu dan telur rebus.
  6. Tambahkan fiber creme, aduk-aduk, lalu test rasa.
  7. Siap dihidangkan.

Sumber: Brilio.net

Malas / tidak sempat masak? Tenang saja, kami antarkan ke tempat Anda (Free Ongkir*).

2 Potong16.500Pesan
5 Potong39.500Pesan
10 Potong75.000Pesan
2 Ptg (Kampung)32.000Pesan
5 Ptg (Kampung)76.500Pesan
10 Ptg (Kampung)145.000Pesan

*) Diskon Ongkir 15rb utk pembelian 150rb

Nikmati juga menu Sinambi Kuliner lainnya

Sinambi Kuliner

FB: Sinambi Catering     IG: Sinambi Wedding